Pada tanggal 19 Agustus, para investor JVC 11 mulai menerima dividen real estat pertama mereka. Ini adalah tonggak sejarah yang sangat penting, dan kami ingin mengucapkan selamat kepada para klien kami karena telah berhasil meraih keuntungan perdana di bidang real estat. Pelajari selengkapnya soal dividen di artikel berita ini.
Cara mengelola dividen Anda
Untuk melihat penghasilan Anda dari JVC 11, silakan buka aplikasi dan pilih Portofolio Anda. Setelah itu, Anda dapat menarik dana ataupun memeriksa jadwal pembayaran dividen yang akan datang.
Blue Garnet Dubai JVC 11: Impian para investor
Terletak di salah satu kawasan hunian paling bergengsi di Dubai, Blue Garnet Dubai JVC 11 merupakan investasi primadona — apartemen dengan 1 kamar tidur yang memiliki akses ke pusat kebugaran dan kolam renang umum. Lokasinya yang dekat dengan tempat-tempat wisata dan pusat perbelanjaan besar menjadikannya sebagai rumah idaman bagi keluarga kecil, sekaligus mendongkrak potensi hasilnya sebagai properti investasi.
Hasil perhitungan kami memproyeksikan total laba atas investasi (ROI) untuk JVC 11 ini sebesar 55,8%. Setelah properti terdanai, properti tersebut akan segera disewakan tanpa harus menunggu waktu yang lama, sehingga para investor JVC 11 akan mendapatkan keuntungan real estat perdana mereka sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
Bagaimana metode penghitungan dividennya?
Bulan Agustus ini merupakan periode pertama bagi para klien NOVA untuk menerima keuntungan dari investasi mereka. Para pemegang token NOVA memperoleh keuntungan dari dua jenis dividen: pendapatan sewa dan apresiasi properti. Dividen apresiasi properti diberikan pada akhir setiap proyek, sedangkan dividen sewa didistribusikan setiap tiga bulan dengan syarat properti tersebut telah disewakan.
Dividen sewa diperkirakan mencapai 8,5% dari pendapatan tahunan. Jumlah ini akan dibayarkan selama proyek berlangsung dan bergantung pada jumlah token yang dimiliki investor, atau dengan kata lain modal yang diinvestasikan dalam proyek.
Setelah tanggal 19 Agustus, para investor JVC 11 dapat menantikan pembayaran dividen berikutnya dalam tiga bulan.
Ingin memperoleh keuntungan real estat?
Berinvestasi di JVC 12 untuk mendapatkan dividen real estat Anda sendiri. Sama halnya dengan JVC 11, White Jade Dubai JVC 12 terletak di kawasan yang sama dan diperkirakan akan memberikan keuntungan yang konsisten bagi para investornya. Amankan masa depan Anda dengan NOVA sekarang juga!
Ikuti NOVA di Facebook dan Telegram agar tidak ketinggalan tren real estat terbaru.